Geekbench mengungkapkan bahwa smartphone Realme X7 Pro akan ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 1000+ bersama RAM 8GB yang sejalan dengan bocoran selama ini
Bejagadget.com – Realme X7 Series siap meluncur pada 1 September dan sekarang menjelang debutnya, salah satu smartphone di seri ini telah mengunjungi Geekbench untuk memberi kita informasi baru tentang smartphone ini.
Platform benchmark populer itu menguji smartphone Realme dengan nomor model RMX2121 yang dikabarkan milik Realme X7 Pro. Daftar Geekbench mengungkapkan bahwa ponsel ini akan ditenagai oleh prosesor MediaTek dengan motherboard disebutkan sebagai MT6889 dan memiliki base frequency 2.0GHz.
Setelah ditelusuri, MT6889 adalah nama lain dari chipset Dimensity 1000+ milik MediaTek yang diperkenalkan pada bukan Mei lalu sebagai versi upgrade dari Dimensity 1000 dengan dibangun pada proses 7nm dalam konfigurasi 4x core Cortex-A77, 4x core Cortex-A55, GPU Mali-G77, dan telah memiliki modem 5G terintegrasi.
Realme X7 Pro Menjadi Penantang Redmi K30 Ultra
Hadirnya Dimensity 1000+ sendiri semakin menguatkan bahwa smartphone Realme X7 Pro dibuat untuk melawan Redmi K30 Ultra yang baru-baru ini diluncurkan dan juga sama menggunakan Dimensity 1000+ sebagai dapur pacunya.
Terlepas dari prosesor, daftar Geekbench juga mengungkapkan bahwa Realme X7 Pro memiliki RAM 8GB dan berjalan di OS Android 10. Sementara dalam pengujian, smartphone ini berhasil mencetak skor 3.802 di single-core dan 13.096 pada tes multi-core.
Sementara itu, belum lama ini Realme telah membagikan beberapa render resmi smartphone barunya itu yang mana menunjukkan desain menarik dalam warna “Spectral Gradient” dengan teks besar bertuliskan “Dare to Leap” di punggungnya.
Ada juga modul kamera belakang berbentuk persegi panjang yang menurut bocoran sebelumnya merupakan tempat bagi empat kamera lengkap dengan LED flash di dalamnya.
Bocoran Spesifikasi Realme X7 Pro
Adapun bocoran spesifikasi Realme X7 Pro yang dikabarkan datang menampilkan layar AMOLED berukuran 6,55 inci dengan menawarkan resolusi Full HD Plus bersama mendukung refresh rate 120Hz dan juga memiliki sensor sidik jari in-display.
Realme X7 Pro akan menjadi smartphone Realme layar paling cerah berkat dukungan 1.200 nits brightness sebagaimana yang perusahaan ungkap dan juga dilengkapi oleh tingkat penyesuaian kecerahan cerdas 4.096.
Realme X7 Pro bakal mengemas desain punch hole untuk menampung satu kamera selfie 32 megapiksel yang ditempatkan di sudut kiri atas layar. Ada juga kamera utama 64 megapiksel berada di belakang dalam pengaturan quad-camera.
Tiga kamera tersisa terdiri dari kamera 8 megapiksel, dan sepasang kamera 2 megapiksel. Selain RAM 8GB, sertifikasi TENAA mengungkapkan bahwa smartphone ini juga memiliki varian RAM 6GB bersama pilihan penyimpanan antara 128GB atau 256GB.
Sedangkan untuk membuatnya dapat digunakan sepanjang hari, akan ada dual-cell baterai dengan total baterai berkapasitas 4.500 mAh dan diharapkan tiba membawa dukungan teknologi 65W SuperDart Flash Charge.