Gambar milik OPPO Reno5 Pro+ 5G mengungkap modul kamera berbentuk persegi panjang di belakang yang kabarnya memiliki kamera utama Sony IMX7xx 50MP dan merupakan smartphone pertama dengan cangkang belakang electrochromic
Bejagadget.com – OPPO bersiap untuk meluncurkan smartphone Reno5 Series yang telah dikonfirmasi meluncur pada 10 Desember. Menurut rumor yang beredar, akan ada tiga perangkat di seri ini yang dipersiapkan.
Spesifikasi utama dua smartphone di seri ini yakni Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G telah bocor beberapa hari yang lalu. Dan sekarang kami mendapatkan informasi tentang anggota ketiga yang di beri nama Reno5 Pro+ 5G.
Sesuai namanya, Reno5 Pro+ 5G akan menjadi model tertinggi di keluarga Reno5 Series yang datang dengan spesifikasi lebih baik dibandingkan Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G. Namun gambar yang dibagikan oleh seorang pengguna Weibo mengungkap desain belakang ponsel ini yang tampak mirip seperti saudaranya.
Seperti yang dapat Anda lihat, gambar panel belakang diduga milik OPPO Reno5+ 5G menunjukkan modul kamera persegi panjang untuk menampung tiga kamera berukuran besar lengkap dengan LED flash yang sekali lagi mirip seperti Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G.
Tetapi jika melihat lebih dekat, ada perbedaan di mana Reno5 Pro+ yang disorot memiliki kamera keempat berbentuk persegi di sisi kanan. Kabarnya itu adalah lensa telefoto 12 megapiksel yang dilaporkan bakal mendukung 2x optical zoom.
Berbicara kamera, bocoran mengungkapkan bahwa smartphone milik OPPO yang satu ini akan memiliki kamera utama Sony IMX7xx 50 megapiksel dan digabungkan bersama kamera ultrawide 16 megapiksel.
Sementara sensor keempat belum diketahui, begitu juga untuk kamera selfie yang masih menjadi misteri. Kami juga belum tahu seperti apa bagian depan ponsel ini, karena gambar hanya memperlihatkan desain belakang.
Namun kemungkinan besar OPPO Reno5 Pro+ 5G akan mengemas desain punch-hole seperti Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G. Dan apa yang lebih menarik di varian tertinggi di Reno5 Series ini adalah cangkang belakang yang dikabarkan menggunakan electrochromic.
Ini bukan pertama kalinya kami mendengar smartphone dengan electrochromic yang memungkinkannya perubahan transparansi. Karena OnePlus telah memperkenalkannya pada ponsel konsep bernama Concept One yang mereka pamerkan pada bukan Januari lalu.
Baca Juga: OPPO X 2021 Adalah Konsep Smartphone OPPO Dengan Layar yang Dapat Digulung
Sampai sekarang ponsel Concept One belum tersedia secara komersial. Jadi jika bocoran ini benar, maka Reno5 Pro+ 5G memiliki kandidat sebagai smartphone pertama dengan tubuh menggunakan teknologi electrochromic yang ada di pasar.
Bocoran terakhir mengungkapkan bahwa OPPO Reno5 Pro+ 5G bakal datang dengan ditenagai oleh prosesor andalan milik Qualcomm bernama Snapdragon 865 yang sejalan dengan apa yang dirumorkan selama ini.
Tentu saja itu seharusnya membuat Reno5 Pro+ 5G lebih bertenaga dibandingkan Reno5 Pro 5G yang kabarnya akan mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 1000+ atau Snapdragon 765G untuk dapur pacu Reno5 5G.
Tetapi untuk membuktikannya, kita harus menunggu minggu depan ketika OPPO resmi meluncurkannya.