POCO X3 NFC resmi diluncurkan dengan desain punch-hole 6,67 inci yang ditenagai oleh Snapdragon 732G bersama membanggakan 64MP quad-camera belakang dalam modul kamera baru dan dilengkapi oleh fitur-fitur menarik lainnya
Bejagadget.com – Setelah lama muncul dalam banyak kebocoran, POCO akhirnya resmi meluncurkan smartphone terbarunya dan itu diberi nama POCO X3 NFC yang tiba sebagai suksesor dari POCO X2.
POCO X3 NFC adalah smartphone kelas menengah dengan membawa spesifikasi yang menggoda dan patut dipuji. Termasuk dalam hal desain yang sepenuhnya baru, tidak seperti pendahulunya yang sebenarnya merupakan rebadged dari smartphone Redmi.
Tetapi yang tidak kalah penting, smartphone ini datang dengan label harga yang sangat kompetitif. Jadi, apa saja yang ditawarkan POCO X3 NFC? baca terus untuk mengetahuinya!
POCO X3 NFC Mengemas Desain Layar Berlubang Dengan Refresh Rate 120Hz
Dimulai dari tampilan, POCO X3 NFC datang mengemas layar LCD berukuran 6,67 inci berlapis berlapis Corning Gorilla Glass 5 yang menawarkan resolusi Full HD Plus dengan dukungan HDR10 dan memiliki rasio aspel 20:9.
Layar juga telah mendukung refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz yang sudah pasti akan memberikan pengalaman bermain game lebih mulus. Tetapi Anda bisa mengatur refresh rate ke mode standar 60Hz dengan memanfaatkan fitur bernama DynamicSwitch.
Seperti yang dibocorkan selama ini, smartphone POCO X3 tiba menampilkan desain punch-hole alias layar berlubang berdiameter 3,8 mm untuk tempat bagi satu kamera selfie 20 megapiksel dengan aperture f/2.2 yang terpasang di tengah atas layar.
Kamera Belakang POCO X3 NFC Tidak Kalah Menarik
Pindah ke bagian belakang, kita mendapatkan pengaturan quad-camera yang tersusun membentuk formasi X dalam modul kamera lingkaran lengkap dengan LED flash pada tubuh berbahan polycarbonate dengan strip bertekstur.
Keempat kamera itu terdiri dari Sony IMX682 64 megapiksel sebagai kamera utama dengan menggunakan lensa 6P dan ukuran sensor /1,73 inci yang digabungkan bersama kamera ultra-wide angle 119 derajat 13 megapiksel.
Ada juga lensa makro 2 megapiksel untuk mengambil foto jarak dekat 4cm dan terakhir adalah sensor kedalaman 2 megapiksel yang selanjutnya dilengkapi oleh beragam fitur menarik berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk menghasilkan fotografi terbaik.
Diantaranya adalah Skyscaping 3.0, Night Mode, Pro Mode, Kaleidoscope Mode, AI scene detection, dan AI beauty. ShootSteady video juga tidak ketinggalan untuk menstabilkan video, hingga dukungan untuk perekaman video 4K 30fps hingga slow-motion 1080p 120fps.
Bertenaga Snapdragon 732G Dengan Dilengkapi LiquidCool Technology 1.0 Plus
Lanjut ke sektor dapur pacu, POCO X3 NFC ditenagai oleh prosesor baru milik Qualcomm bernama Snapdragon 732G yang dibangun pada proses 8nm dengan menawarkan clock speed hingga 2.3GHz dan hadir bersama GPU Adreno 618 yang berkinerja 15 persen lebih baik daripada Snapdragon 730G.
Snapdragon 732G juga dikatakan sebagai prosesor Snapdragon 7 Series paling kuat saat ini. Sementara untuk membantunya agar dapat bekerja lebih optimal, ada RAM LPDDR4x 6GB dan pilihan penyimpanan UFS 2.1 antara 64GB atau 128GB.
Baca Juga: Qualcomm Akan Bawa 5G ke Chip Snapdragon 4-Series Miliknya
Jika masih kurang, ada dukungan slot kartu microSD untuk memperluas kapasitas penyimpanan lebih banyak. Dan POCO X3 NFC juga datang dengan dilengkapi oleh fitur LiquidCool Technology 1.0 Plus untuk membuatnya tetap dingin.
Ini mencakup heat pipe yang 70 persen lebih besar daripada generasi sebelumnya dan graphite sheet untuk pendinginan internal dan pembuangan yang efektif. Menurut POCO, teknologi tersebut dapat mengurangi suhu internal sebesar 6 derajat Celcius.
Bermain game game juga akan lebih menyenangkan dengan adanya z-axis linear motor dan fitur Game Turbo 3.0 untuk memberikan pengoptimalan pada kinerja, kualitas suara, jaringan, dan banyak lagi.
Baterai Besar Adalah yang Terpenting
Apalah arti semua fitur-fitur keren di atas jika tidak dibarengi dengan baterai yang memadai. Untuk itu, POCO X3 NFC disematkan oleh baterai berkapasitas 5.100 mAh yang cukup besar dan juga dikirim dengan 33W fast charging untuk mendapatkan daya lebih cepat melalui port USB Type-C.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu USB Type-C dan Beragam Manfaatnya
Melengkapi spesifikasi, ada dual stereo speaker, sensor sidik jari yang ditempatkan di samping berfungsi ganda sebagai tombol daya, dukungan dual-SIM, konektivitas 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.1, GPS, dan IR blaster.
POCO X3 NFC dilengkapi dukungan NFC sesuai dengan namanya, ada juga 3.5 mm audio jack, dan bersertifikat IP53 rating yang tahan air atau debut. Terakhir, ponsel yang berdimensi 165,3 x 76,8 x 9,4mm dan berat sekitar 215 gram itu menjalankan OS Android 10 dengan antarmuka MIUI 12 dan POCO Launcher di atasnya.
Harga dan Ketersediaan POCO X3 NFC
POCO X3 NFC siap dijual dalam pilihan warna seperti Shadow Grey atau Cobalt Blue dengan membawa label harga mulai dari € 229 (sekitar Rp 4 juta) untuk versi dasar 6GB + 64GB. Ada juga varian dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB yang di banderol €269 (sekitar Rp 4,6 juta).