Bejagadget
  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget

Red Magic 6 Muncul Dalam Bidikan Langsung Mengungkap Desain Baru yang Menarik

yuda Oleh yuda
Sabtu, 23 Januari 2021 │10:13 WIB
bidikan langsung Red Magic 6

Gambar langsung diduga milik Red Magic 6 muncul menunjukkan bagian belakang yang didesain ulang dengan tambahan elemen berbentuk X dan teks bertuliskan “Tencent Games” yang mengisyaratkan jika itu bisa menjadi Red Magic 6 Tencent Games edition

5
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

Bejagadget.com – Sejumlah pabrikan sedang bekerja pada ponsel gaming terbarunya di tahun ini, termasuk di antaranya ada Black Shark 4, ROG Phone batu dari ASUS dan Nubia juga tidak ketinggalan dengan mempersiapkan Red Magic 6.

Kami telah melihat beberapa kebocoran yang mengungkap keberadaan Red Magic 6 dan Nubia juga telah mengonfirmasinya. Kendati sampai sekarang jadwal peluncuran belum diketahui, sekarang yang diduga ponsel gaming baru dari Nubia itu muncul dalam bidikan langsung.

Gambar Red Magic 6 yang kami dapatkan dari seorang pengguna di Weibo itu menunjukkan bagian belakang dengan desain baru yang sama sekali berbeda dari apa yang sudah kita lihat di pendahulunya seperti Red Magic 5S.

bidikan langsung diduga Red Magic 6 Tencent Games edition

Red Magic 6 terlihat memiliki modul kamera yang disejajarkan secara horizontal, tampaknya akan menampung setidaknya tiga atau empat kamera dengan branding “Red Magic” terukir tepat di bawah modul kamera.

Namun yang lebih menarik adalah tambahan elemen berbentuk X dengan tepi kiri dan kanan seperti ventilasi udara. Ada juga teks bertuliskan “Tencent Games” yang mengisyaratkan jika gambar ini bisa menjadi apa yang disebut Red Magic 6 Tencent Games edition.

Baca Juga:
  • Nubia Red Magic 6 Dikonfirmasi Akan Meluncur Pada 4 Maret
  • Nama ASUS ROG Phone 5 Dikonfirmasi, Akan Meluncur Pada 10 Maret
  • Versi Lain ASUS ROG Phone 5 Mengunjungi TENAA
  • Varian Lain Black Shark 4 Muncul di TENAA dan Google Play Console

Berbicara edisi Tencent Games di Red Magic 6, itu mungkin memang ada. Karena dalam laporan terkait, Ni Fei yang merupakan Presiden Nubia telah berbagi foto di akun Weibo pribadinya menunjukkan gedung Tencent di Shenzhen, China yang mengonfirmasi bahwa Red Magic 6 akan memiliki edisi Tencent Games.

keberadaan Red Magic 6 Tencent Games edition

Red Magic 6 Terlihat Menerima Sertifikasi 3C Dengan Dukungan 120W fast charging

Sementara itu, belum lama ini diduga dua ponsel gaming Red Magic 6 terlihat menerima sertifikasi 3C yang masing-masing datang dengan menyandang nomor model NX669J-P dan NX669.

Daftar sertifikasi 3C mengungkapkan bahwa perangkat yang memiliki nomor model NX669 mendukung pengisi daya 66W dan disisi lain, NX669J-P membawa pengisi daya 120W. Sepertinya perangkat pertama merupakan versi reguler yakni Red Magic 6, sedangkan yang mendukung 120W fast charging adalah milik Red Magic 6 Pro.

Ini cocok dengan teaser penggoda dari Nubia bagikan beberapa waktu lalu yang juga mengungkap kapasitas baterai 4.500 mAh. Sementara spekulasi tersebar luas mengatakan jika hanya membutuhkan waktu antara 15 dan 20 menit bagi teknologi 120W fast charging untuk mengisi penuh baterai di Red Magic 6 Pro.

Detail lainnya seputar Red Magic 6 Series masih tersembunyi untuk saat ini, yang kami ketahui adalah ponsel akan ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 888 dan diharapkan memiliki layar dengan mendukung refresh rate tinggi.

( Source 1 | Source 2 | Via 1 | Via 2 )

5
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: ponsel gamingsmartphone nubia
Sebelumnya

Huawei Nova 7 SE 5G LOHAS Edition Meluncur Dengan Ditenagai Kirin 820E dan 64MP quad-camera

Selanjutnya

Realme Watch 2 Disertifikasi FCC yang Memberi Banyak Informasi

yuda

yuda

bloger teknologi penuh gairah yang memiliki ketertarikan khusus pada hal-hal yang berhubungan dengan teknologi mobile.

Baca Juga

Nubia Red Magic 6 dengan dukungan refresh rate tinggi

Nubia Red Magic 6 Akan Datang Dengan Dukungan Refresh Rate 165Hz

25 Februari 2021
penggoda Red Magic 6

Nubia Red Magic 6 Dikonfirmasi Akan Meluncur Pada 4 Maret

22 Februari 2021
peluncuran ASUS ROG Phone 5

Nama ASUS ROG Phone 5 Dikonfirmasi, Akan Meluncur Pada 10 Maret

19 Februari 2021
Versi Lain ASUS ROG Phone 5 TENAA

Versi Lain ASUS ROG Phone 5 Mengunjungi TENAA

13 Februari 2021
varian lain Black Shark 4 TENAA

Varian Lain Black Shark 4 Muncul di TENAA dan Google Play Console

10 Februari 2021
Hands on Video ASUS ROG Phone 5

ASUS ROG Phone 5 Versi RAM 16GB Mencapai Geekbench

10 Februari 2021
Selanjutnya
Realme Watch

Realme Watch 2 Disertifikasi FCC yang Memberi Banyak Informasi

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

Redmi K40 Pro Plus

Redmi K40 Pro+ Diluncurkan Dengan Kamera 108MP yang Diikuti Oleh Redmi K40 Pro dan Redmi K40

26 Februari 2021
OPPO Find X3 TENAA

Desain OPPO Find X3 Terungkap Berkat Sertifikasi TENAA

19 Februari 2021
Moto G10

Moto G10 Resmi Dengan Membanggakan Baterai Besar dan Harga Terjangkau

17 Februari 2021
Varian baru RedmiBook Pro

Varian baru RedmiBook Pro Akan Ikut Diluncurkan pada 25 Februari

12 Februari 2021
Versi Lain ASUS ROG Phone 5 TENAA

Versi Lain ASUS ROG Phone 5 Mengunjungi TENAA

13 Februari 2021
Xiaomi MIUI 12.5

Versi Global MIUI 12.5 Akan Diumumkan Pada 8 Februari

30 Januari 2021

Terbaru

Retail Box Realme GT

Realme GT Melewati Geekbench Di saat Retail Box miliknya Bocor

1 jam yang lalu
Samsung Galaxy A32 4G

Samsung Galaxy A32 4G Diluncurkan Dengan Ditenagai Helio G80 dan 64MP Quad-camera

9 jam yang lalu
Huawei P40 4G

Huawei P40 4G Diumumkan Dengan Ditenagai Chipset Kirin 990

10 jam yang lalu
ponsel Redmi K40

Redmi K40 Mungkin Akan Tiba di Pasar Global Sebagai Ponsel POCO

1 hari yang lalu
Penggoda Meizu 18 Series menyoroti tampilan

Penggoda Baru Meizu 18 Series Mengungkap Layar dan Dapur Pacunya

1 hari yang lalu
Redmi K40 Pro Plus

Redmi K40 Pro+ Diluncurkan Dengan Kamera 108MP yang Diikuti Oleh Redmi K40 Pro dan Redmi K40

2 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 BEJAGADGET MEDIA

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 BEJAGADGET MEDIA