Redmi K30 Ultra juga ikut diluncurkan yang ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 1000+ dengan layar refresh rate 120Hz bersama mengemas desain Pop-up selfie camera 20 megapiksel hingga 64MP quad-camera belakang
Bejagadget.com – Bersamaan dengan Mi 10 Ultra, di acara anniversary ke-10 Xiaomi juga memperkenalkan beberapa perangkat baru. Termasuk salah satunya adalah smartphone Redmi K30 Ultra.
Kendati tidak sekeren Xiaomi Mi 10 Ultra yang merupakan smartphone dengan fotografi terbaik DxOMark, Redmi K30 Ultra tidak kalah menarik dan merupakan pilihan tepat sebagai alternatif dari Mi 10 Ultra dengan harga yang lebih murah.
Sebagian besar spesifikasi yang ditawarkan Redmi K30 Ultra hampir identik dengan apa yang kita lihat di Redmi K30 Pro. Perbedaannya ada di sektor dapur pacu yang berganti bersama refresh rate lebih tinggi dan beberapa peningkatan lain.
Spesifikasi Redmi K30 Ultra
Dimulai dari tampilan, Redmi K30 Ultra datang mengemas layar AMOLED berukuran 6,67 inci yang menawarkan resolusi Full HD Plus (2400 × 1080 piksel) dengan kecerahan puncak 1.200nits, 5.000.000:1 contrast ratio dan dukungan HDR10+.
Ini juga termasuk 100% DCI-P3 color gamut dan refresh rate telah ditingkatkan menjadi 120Hz yang mirip seperti Redmi K30 dengan dibarengai 240Hz touch sampling rate untuk memberikan pengalaman menonton atau bermain game pada layar lebih mulus.
Sama seperti Redmi K30 Pro, Xiaomi masih mempertahankan desain layar penuh bebas lekukan dengan mekanisme pop-up bermotor untuk smartphone miliknya ini yang dikelilingi oleh bingkai tipis dan membuatnya berhasil memberikan screen-to-body ratio 92,7 persen.
Baca Juga: Apa itu Samsung Bixby dan bagaimana Cara Menggunakannya?
Modul pop-up itu adalah rumah bagi satu kamera 20 megapiksel yang akan naik dalam waktu singkat ketika digunakan untuk mengambil foto selfie atau panggilan video.
Pengaturan Quad-camera Belakang Dengan Fitur-fitur Menarik Didalamnya
Pindah ke kamera belakang, kita mendapatkan pengaturan quad-camera yang terdiri dari kamera utama 64 megapiksel dengan memiliki ukuran piksel 1.6μm dan dipasangkan bersama 119° ultra wide-angle 13 megapiksel.
Ada juga lensa telemakro 5 megapiksel yang memiliki 50mm focal length, terakhir adalah sensor kedalaman 2 megapiksel dan semuanya tersusun dalam modul kamera berbentuk lingkaran lengkap dengan LED flash di dalamnya.
Tidak lupa, Xiaomi telah melengkapi kamera di ponsel ini dengan beragam fitur fotografi termasuk diantaranya adalah AI Skyscraping dan Photo Clones. Untuk video, ada dukungan Audio Zoom dengan tiga mikrofon yang memungkinkannya menangkap audio lebih jernih meskipun dari jarak jauh.
Ditenagai Oleh Chipset MediaTek Dimensity 1000+
Lanjut ke dapur pacu, Redmi K30 Ultra adalah smartphone pertama dari Xiaomi yang ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 1000+ sejalan dengan apa yang dirumorkan selama ini.
Baca Juga: Redmi 9 Prime Dengan Quad-camera dan Baterai Besar Diluncurkan
Dimensity 1000+ merupakan chipset milik MediaTek suksesor dari Dimensity 1000 yang dibangun pada proses 7nm dengan HyperEngine 2.0 untuk meningkatkan kinerja CPU dan GPU dan telah mendukung konektivitas 5G dual-mode SA/NSA.
Menemani dapur pacu, ada pilihan RAM antara 6GB atau 8GB dan penyimpanan mulai dari 128GB, 256GB hingga 512GB. Redmi K30 Ultra juga sudah dilengkapi sistem pembuangan panas 3D graphite + graphene dengan ruang uap 3.495mm² untuk menjaga perangkat tetap dalam suhu normal saat digunakan bermain game.
Spesifikasi lain yang disediakan mencakup dukungan NFC, IR blaster, sensor sidik jari in-display, Dual stereo speaker, linear vibration motor, dan itu menjalankan sistem operasi Android 10 dengan antarmuka MIUI 12 di atasnya.
Sedangkan untuk membuatnya dapat terus menyala, Redmi K30 Ultra disematkan baterai berkapasitas 4.500 mAh yang telah dilengkapi dengan dukungan teknologi fast charging 33 Watt untuk mengisi daya lebih cepat melalui port USB Type-C.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu USB Type-C?
Harga dan Ketersediaan Redmi K30 Ultra
Akhirnya kita sampai ke harga dan ketersedian Redmi K30 Ultra yang rencananya siap dijual di China mulai 14 Agustus dalam beberapa pilihan warna seperti Moonlight White, Midnight Black, dan Mint Green.
Seperti Mi 10 Ultra, untuk saat ini belum ada kabar terkait ketersedian Redmi K30 Ultra untuk pasar global. Sejauh menyangkut harga, di China smartphone ini di jual mulai dari 1.999 Yuan (sekitar Rp 4,2 juta) untuk versi dasar 6GB + 128GB.
Ada juga 8GB + 128GB dan 8GB + 256GB yang masing-masing di banderol 2.199 Yuan (sekitar Rp 4,6 juta) serta 2.499 Yuan (sekitar Rp 5,2 juta). Sementara versi tertinggi yang memiliki konfigurasi 8GB + 512GB di jual 2.699 Yuan (sekitar Rp 5,7 juta).