Bejagadget
  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget

Samsung Akan Menunda Peluncuran Galaxy Fold Lite Sampai Tahun 2021

Faisal Oleh Faisal
Selasa, 30 Juni 2020 │10:31 WIB
Galaxy Fold

Menurut laporan terbaru, peluncuran ponsel lipat Samsung Galaxy Fold Lite akan ditunda sampai tahun 2021 agar lebih fokus ke flagship Galaxy Note 20 Series yang diperkirakan tiba di bulan Agustus mendatang

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

Bejagadget.com – Samsung Electronics dikabarkan sedang mempersiapkan beberapa perangkat baru seperti flagship Galaxy Note 20 Series, Galaxy Z Flip, hingga ponsel lipat Galaxy Fold 2 dalam sebuah acara yang rencananya akan digelar pada bulan Agustus mendatang.

Berbicara tentang ponsel lipat, pada bulan Mei lalu kami mendengar keberadaan Samsung Galaxy Fold Lite yang diharapkan tiba dalam waktu dekat. Namun kabar terbaru mengungkapkan jika Samsung kemungkinan tidak akan merilisnya dalam waktu dekat.

Menurut laporan baru dari publikasi Korea Selatan Viva100.com, Samsung Electronics akan menunda peluncuran ponsel lipat Galaxy Fold Lite miliknya itu sampai tahun 2021 mendatang dengan alasan situasi yang saat ini tidak menguntungkan.

Di paruh pertama tahun ini Samsung mengalami penjualan yang lesu, terutama flagship Galaxy S20 Series miliknya akibat Pandemi COVID-19. Dengan menunda peluncuran Galaxy Fold Lite, Samsung diharapkan akan lebih berkonsentrasi ke ponsel andalan mereka berikutnya bernama Galaxy Note 20 Series pada paruh kedua tahun ini.

Baca Juga:
  • Diduga Ponsel Lipat Xiaomi Muncul di Kehidupan Nyata
  • Samsung Dirumorkan Akan Menjual Galaxy Z Fold3 Dengan Harga yang Sama Seperti Pendahulunya
  • Samsung Galaxy Z Fold3 Kemungkinan Tiba Pada Juni 2021 Dengan S-Pen dan Beragam Teknologi Inovatif Lainnya
  • Huawei Mate X2 Terlihat di TENAA yang Mengisyaratkan Akan Segera Tiba

Galaxy Fold Lite Dapat Dijual Dengan Harga Yang Lebih Terjangkau

Galaxy Fold Lite akan menjadi ponsel lipat dengan harga terjangkau, di mana kabarnya perangkat tersebut diperkirakan dapat di banderol KRW 1,32 juta atau kira-kira sekitar Rp 15,8 juta. Ini lebih murah daripada Galaxy Fold edisi pertama yang Samsung jual Rp 30 juta.

Ponsel Lipat Galaxy Fold

Galaxy Fold Lite yang menurut laporan diberi codename “Winner2” itu diharapkan akan tersedia ke lebih banyak pasar dengan ditenagai oleh prosesor unggulan Qualcomm Snapdragon 865 yang dipasangkan bersama bersama penyimpanan internal 256GB.

Kendati menggunakan Snapdragon 865, Samsung tidak akan melengkapi ponsel lipat barunya itu dengan dukungan konektivitas 5G. Selain itu, Galaxy Fold Lite juga mungkin tidak memiliki lapisan Ultra Thin Glass (UTG) seperti Galaxy Z Flip.

Rumor lain berspekulasi jika Galaxy Fold Lite diharapkan hadir dalam pilihan warna seperti Mirror Black dan Mirror Purple. Ini bakal memiliki ukuran layar luar lebih kecil yang dibangun dari bahan Aluminium dan Kaca di luar dengan campuran spesifikasi perangkat di tahun 2018, 2019, dan 2020.

Versi Terjangkau Samsung Galaxy S20 Juga Sedang Dalam Perjalanan

Sementara peluncuran Galaxy Fold Lite akan tertunda, laporan juga mengungkapkan jika Samsung berencana untuk menambah anggota baru dari keluarga Galaxy S20 Series bernama Samsung Galaxy S20 FE (Fan Edition) yang sepertinya merupakan nama lain untuk Galaxy S20 Lite.

Samsung Galaxy S20 FE yang diperkirakan akan dirilis pada paruh kedua tahun ini dengan membawa label harga lebih murah sembari mempertahankan sebagian besar spesifikasi yang ditawarkan oleh Galaxy S20 Series.

Berapa harga yang akan Samsung banderol belum diketahui, tetapi dengan hadirnya Galaxy S20 FE diharapkan akan dapat menarik lebih banyak permintaan dan sekaligus melawat Apple dengan smartphone iPhone SE miliknya.

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: gadget samsunggalaxy zponsel lipatsamsung
Sebelumnya

Dugaan Smartphone Samsung Galaxy M01 Core Disertifikasi Wi-Fi Alliance

Selanjutnya

Snapdragon 875 Dapat Mendukung 100W Fast-charging, Tetapi Harganya Akan Lebih Mahal

Faisal

Faisal

Pecandu teknologi yang terobsesi dengan smartphone dan Perangkat gadget lainnya. Menikmati musik dan membaca buku adalah kegiatan saya di waktu luang

Baca Juga

Samsung Galaxy Watch Active2 Rose Gold

Samsung Merilis Galaxy Watch Active2 Rose Gold Dan SmartThings Find Hadir Dalam Pembaruan Terbarunya

18 Januari 2021
render Samsung Galaxy M51

Samsung Galaxy M62 Dengan Baterai 7.000 mAh Segera Datang

17 Januari 2021
Ponsel Lipat Xiaomi di Kehidupan Nyata

Diduga Ponsel Lipat Xiaomi Muncul di Kehidupan Nyata

16 Januari 2021
Galaxy A32 5G

Samsung Galaxy A32 Versi 4G Sepertinya Segera Tiba Setelah Terlihat Diuji Geekbench

16 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 Series

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 Series di Indonesia

15 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 Ultra

Samsung Galaxy S21 Ultra Resmi Dengan Dukungan S-Pen dan Lebih Banyak Kamera

15 Januari 2021
Selanjutnya
Chipset Snapdragon 675 Mengungguli Snapdragon 710 di AnTuTu

Snapdragon 875 Dapat Mendukung 100W Fast-charging, Tetapi Harganya Akan Lebih Mahal

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

Samsung Galaxy S10 Lite

Pembaruan Samsung Galaxy S10 Lite Menghadirkan One UI 3.0 Berdasarkan Android 11

23 Desember 2020
peluncuran Samsung Galaxy M02s

Samsung Galaxy M02s Siap Meluncur 7 Januari Dengan Harga Terjangkau

5 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21

Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21+ Resmi Dengan Desain Baru dan Spesifikasi yang Menarik

15 Januari 2021
Huawei Enjoy 20 SE

Huawei Enjoy 20 SE Resmi Dengan Ditenagai Kirin 710A dan Layar Berlubang

23 Desember 2020
Smartphone Realme C11

Realme C21 Adalah Smartphone C-series Baru Dari Realme Yang Sedang Dalam Perjalanan

18 Januari 2021
penggoda OPPO Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G

OPPO Reno5 5G dan Reno5 Pro 5G Dapat Segera Menuju Pasar Global

3 Januari 2021

Terbaru

OPPO Reno5 Pro 5G global

OPPO Reno5 Pro 5G Memulai Perjalanannya Di Pasar Global

3 jam yang lalu
ASUS ROG Phone Terbaru Dalam Bidikan Langsung

Ponsel gaming ASUS ROG Phone Terbaru Muncul Dalam Bidikan Langsung

13 jam yang lalu
Smartphone Realme C11

Realme C21 Adalah Smartphone C-series Baru Dari Realme Yang Sedang Dalam Perjalanan

15 jam yang lalu
Render resmi Honor V40

Inilah Tampilan Honor V40 Pertama Kami yang Lebih Jelas

18 jam yang lalu
Samsung Galaxy Watch Active2 Rose Gold

Samsung Merilis Galaxy Watch Active2 Rose Gold Dan SmartThings Find Hadir Dalam Pembaruan Terbarunya

1 hari yang lalu
smartphone Sony Xperia 1

Sony Mulai Merilis Pembaruan Android 11 Untuk Xperia 1 dan Xperia 5

2 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 BEJAGADGET MEDIA

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 BEJAGADGET MEDIA