Bejagadget
  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget

Samsung Galaxy M02 Resmi Dengan Desain Infinity-V dan Membanggakan Baterai besar

yuda Oleh yuda
Selasa, 02 Februari 2021 │19:35 WIB
Samsung Galaxy M02

Samsung Galaxy M02 diluncurkan dengan baterai besar sebagai nilai jualnya yang datang mengemas desain Infinity-V bersama kamera ganda di belakang dan mempercayakan MediaTek MT6739W untuk dapur pacunya

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

Bejagadget.com – Seperti yang dijanjikan, Samsung resmi menambah jajaran smartphone Galaxy M-Series miliknya dengan meluncurkan Galaxy M02 sebagai varian baru dari Galaxy M02s yang lebih terjangkau.

Dan sejalan dengan apa yang dirumorkan, Samsung Galaxy M02 sebenarnya bukan smartphone yang benar-benar baru, ini merupakan versi rebrending dari Galaxy A02 yang perusahaan luncurkan minggu lalu.

Mungkin tidak terlalu mengejutkan, karena pendahulunya yakni Galaxy M01 juga datang sebagai Galaxy A01 yang berganti nama. Jadi selain perbedaan nama, spesifikasi yang ditawarkan Galaxy M02 mirip dengan apa yang kita temukan di Galaxy A02.

Samsung Galaxy M02 Datang Dengan Desain Trendi Infinity-V

Meskipun menjadi smartphone entry-level, Samsung Galaxy M02 datang mengemas desain trendi dengan tampilan Infinity-V dan punggung berteksur berbahan polycarbonate yang tersedia dalam beragam pilihan warna Denim Black, Denim Blue, Denim Grey, serta Denim Red.

varian warna Samsung Galaxy M02

Galaxy M02 dibagung di atas layar LCD berdiagonal 6,5 inci yang menawarkan resolusi HD Plus (720 x 1600 piksel) dengan lekukan kecil di bagian atasnya sebagai rumah bagi satu kamera 5 megapiksel yang cukup sederhana untuk mengambil foto selfie atau panggilan video.

Ada juga kamera ganda berada di belakang yang terdiri dari kamera utama 13 megapiksel dipadukan bersama kamera makro 2 megapiksel dan selanjutnya ditemani oleh LED flash tepat di bawah pengaturan kamera.

Baca Juga:
  • Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan Dengan Baterai 7.000 mAh
  • Kamera 50MP ISOCELL GN2 Diumumkan Samsung Dengan Dual Pixel Pro dan Memiliki Piksel Lebih Besar
  • Gambar ini Mengungkap Keberadaan Samsung Galaxy Tab S7 Lite dan Galaxy Tab A7 Lite
  • Samsung Galaxy A72 4G Selangkah Lebih Dekat ke Peluncurkan Setelah Mengantongi Sertifikasi NBTC

Galaxy M02 Membanggakan Baterai Besar

Nilai jual Galaxy M02 adalah baterai besar berkapasitas 5.000 mAh. Kendati masih kalah jika dibandingkan saudaranya seperti Galaxy M51 yang memiliki baterai monster 7.000 mAh, dengan baterai 5.000 mAh seharusnya cukup untuk membuat Galaxy M02 dapat terus digunakan dalam melakukan kegiatan seru sepanjang hari.

Samsung Galaxy M02 memiliki baterai besar

Sedihnya, Samsung hanya membekali smartphone barunya ini dengan pengisian daya standar. Sedangkan untuk dapur pacu, Galaxy M02 mengandalkan chipset MediaTek MT6739W dipasangkan bersama pilihan RAM antara 2GB atau 3GB dan penyimpanan internal sebesar 32GB.

Jika masih kurang, ada slot kartu microSD untuk memungkinkan pengguna memperluas kapasitas penyimpanan hingga 1TB. Melengkapi spesifikasi, kita mendapatkan dukungan dual-SIM, konektivitas 4G, Wi-Fi single-band, Bluetooth 5.0, GPS.

3.5mm headphone jack juga tidak ketinggalan dalam paket bersama port MicroUSB dan terakhir, smartphone yang berdimensi 164.0 x 75.9 x 9.1 mm dan berat 206 gram itu masih menjalankan OS Android 10 dengan One UI Core 2.x di atasnya.

Harga dan ketersediaan Samsung Galaxy M02

Samsung siap menual Galaxy M02 mulai 9 Februari di situs resminya atau situs mitra Amazon

Sejauh menyangkut harga, Samsung Galaxy M02 dijual dengan banderol harga mulai dari 6.999 (sekitar Rp 1,3 juta) untuk versi dasar 2GB + 32GB. Ada juga edisi 3GB + 32GB, tetapi untuk saat ini masih disembunyikan.

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: gadget samsunggalaxy M Seriessamsung
Sebelumnya

Spesifikasi Utama OPPO Find X3 Pro Dibocorkan Oleh Beberapa Platform Benchmarking

Selanjutnya

Android 11 Untuk Redmi Note 9S Tiba Dalam Pembaruan Terbarunya

yuda

yuda

bloger teknologi penuh gairah yang memiliki ketertarikan khusus pada hal-hal yang berhubungan dengan teknologi mobile.

Baca Juga

Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan

Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan Dengan Baterai 7.000 mAh

25 Februari 2021
Samsung 50MP ISOCELL GN2

Kamera 50MP ISOCELL GN2 Diumumkan Samsung Dengan Dual Pixel Pro dan Memiliki Piksel Lebih Besar

25 Februari 2021
Galaxy Tab S7 Lite dan Galaxy Tab A7 Lite

Gambar ini Mengungkap Keberadaan Samsung Galaxy Tab S7 Lite dan Galaxy Tab A7 Lite

20 Februari 2021
Render Samsung Galaxy A72 4G

Samsung Galaxy A72 4G Selangkah Lebih Dekat ke Peluncurkan Setelah Mengantongi Sertifikasi NBTC

19 Februari 2021
Samsung Galaxy A52 4G dan Galaxy A52 5G

Spesifikasi Samsung Galaxy A52 4G dan Galaxy A52 5G Terungkap Lengkap Dengan Desain Serta Harganya

17 Februari 2021
Jadwal Peluncurkan Samsung Galaxy F62

Samsung Galaxy F62 Resmi Sebagai Ponsel Kelas Menengah Rasa Flagship

15 Februari 2021
Selanjutnya
Redmi Note 9S

Android 11 Untuk Redmi Note 9S Tiba Dalam Pembaruan Terbarunya

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

render OPPO Find X3 Pro

Dua Tambahan Sertifikasi Membawa OPPO Find X3 Pro Selang Lebih Dekat Ke Peluncuran

13 Februari 2021
Xiaomi MIUI 12.5

Versi Global MIUI 12.5 Akan Diumumkan Pada 8 Februari

30 Januari 2021
Moto G10

Moto G10 Resmi Dengan Membanggakan Baterai Besar dan Harga Terjangkau

17 Februari 2021
penggoda Red Magic 6

Nubia Red Magic 6 Dikonfirmasi Akan Meluncur Pada 4 Maret

22 Februari 2021
render OPPO Find X3 Neo dan Find X3 Lite

Desain OPPO Find X3 Neo dan Find X3 Lite Bocor yang Terlihat Hampir Mirip

4 Februari 2021
Motorola One Fusion Moonlight White

Motorola Ibiza Terlihat di Geekbench yang Sepertinya Akan Menjadi Ponsel 5G Bertenaga Snapdragon 480

6 Februari 2021

Terbaru

oppo reno5 K 5G

OPPO Meluncurkan Reno5 K Dengan Snapdragon 750G dan 64MP Quad-camera

2 jam yang lalu
bocoran Redmi Note 10

Retail Box Redmi Note 10 Muncul Bersama Hands on Video Menjelang Debutnya

4 jam yang lalu
Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan

Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan Dengan Baterai 7.000 mAh

15 jam yang lalu
Nubia Red Magic 6 dengan dukungan refresh rate tinggi

Nubia Red Magic 6 Akan Datang Dengan Dukungan Refresh Rate 165Hz

16 jam yang lalu
Realme Narzo 30 Pro 5g

Realme Narzo 30 Pro Resmi Diluncurkan Bersama Narzo 30A

18 jam yang lalu
OnePlus 8T render 1

OnePlus 9E Kemungkinan Datang Dengan Layar 90Hz dan Ditenagai Snapdragon 690

1 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 BEJAGADGET MEDIA

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 BEJAGADGET MEDIA