Xiaomi Mi 10i 5G siap meluncur pada 5 Januari sebagai versi rebranding dari Redmi Note 9 Pro 5G yang datang membanggakan kamera 108 megapiksel dengan ditenagai oleh chipset baru Snapdragon 750G hingga dukungan layar refresh rate tinggi
Bejagadget.com – Xiaomi telah mengumumkan akan meluncurkan flagship bertenaga Snapdragon 888 bernama Mi 11 pada tanggal 28 Desember mendatang. Tetapi kita lupakan sejenak, karena pabrikan asal China itu juga sedang mempersiapkan smartphone baru yang disebut Mi 10i 5G
Kami sudah lama mendengar tentang keberadaan Xiaomi Mi 10i 5G, termasuk yang terbaru datang dari platform benchmark Geekbench. Dan sekarang, Xiaomi memalui cabang India turun ke Twitter untuk mengumumkan bahwa ponsel miliknya itu siap diluncurkan pada 5 Januari 2021.
A perfect start to the new year. #ThePerfect10
Guess what’s coming and 1⃣0⃣ lucky winners stand a chance to win #Mi goodies perfect for all you enthusiasts. A hint is in the video.
Leave your responses with #ThePerfect10.
05.01.21
Stay Tuned. Spread The Word. pic.twitter.com/PnD4xmZWt7— Mi India #Mi10TSeries5G (@XiaomiIndia) December 22, 2020
Bersamaan dengan itu, situs resmi Xiaomi juga membagikan poster penggoda di mana mengungkap beberapa fitur utama yang akan mereka tawarkan di smartphone terbarunya ini. Namun yang menjadi sorotan utamanya adalah kamera 108 megapiksel.
Poster juga berbicara tentang desain baru bersama layar yang mendukung refresh rate tinggi untuk menawarkan pengalaman bermain game dengan mulus dan terakhir adalah prosesor baru yang menurut Geekbench merupakan chipset Qualcomm Snapdragon 750G.
Xiaomi Mi 10i 5G Adalah Rebranding Dari Redmi Note 9 Pro 5G
Bagaimanapun Xiaomi Mi 10i 5G bukanlah smartphone yang benar-benar baru, melainkan versi rebranding dari Redmi Note 9 Pro 5G yang perusahaan rilis di China bulan November lalu. Hal yang sama juga terjadi pada Redmi Note 9 4G yang baru-baru ini diluncurkan di pasar global sebagai Redmi 9 Power.
Alasan di balik dugaan Xiaomi Mi 10i 5G merupakan versi Redmi Note 9 Pro 5G yang berganti nama karena fitur-fitur utama yang Xiaomi goda cocok dengan yang ada di Redmi Note 9 Pro 5G seperti quad-camera belakang dengan kamera utama 108 megapiksel dalam modul kamera berbentuk lingkaran. Selain itu, salah satu gambar menunjukkan Mi 10i 5G memiliki baki SIM di sisi kiri yang sekali lagi mirip dengan yang kita lihat di Redmi Note 9 Pro 5G.
Oleh karena itu, spesifikasi Xiaomi Mi 10i kemungkinan tidak akan jauh berbeda dengan Redmi Note 9 Pro 5G yang datang mengemas panel LCD berdiagonal 6,67 inci dengan menawarkan resolusi Full HD Plus (2400 x 1080 piksel) dan telah bersertifikat TUV Rheinland untuk mengurangi cahaya biru berbahaya.
Layar di Redmi Note 9 Pro 5G juga telah dilapisi oleh Gorilla Glass 5 termasuk bagian belakang dengan mendukung refresh rate 120Hz yang dapat disesuaikan dan touch sampling rate 240Hz. Ponsel ini menampilkan desain punch-hole untuk menampung satu kamera selfie 16 megapiksel.

Sedangkan kamera utama 108 megapiksel di belakang yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL HM2 dipadukan dengan kamera ultrawide 8 megapiksel, lensa portrait depth-of-field 2 megapiksel dan kamera makro 2 makro.
Untuk dapur pacu, tentu saja ada Snapdragon 750G yang merupakan prosesor baru dari Qualcomm dengan dilengkapi modem X52 untuk membawa dukungan jaringan 5G dan itu selanjutnya dipadukan dengan RAM hingga 8GB bersama penyimpanan UFS 2.2 sebesar 256GB yang masih dapat diperluas hingga 512GB.
Sementara untuk membuatnya dapat terus digunakan sepanjang hari, smartphone yang memiliki sensor sidik jari di samping dan menjalankan MIUI 12 berdasarkan OS Android 10 itu disematkan baterai 4.820 mAh dengan dukungan teknologi 33W fast charging.