Bejagadget
  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Bejagadget

Xiaomi Siapkan Tiga TV Baru Bersertifikat Android TV

Faisal Oleh Faisal
Rabu, 19 September 2018 │06:25 WIB
ilustrasi Android TV

Ketiga TV Xiaomi tersebut akan diberi nama Mi 4 Pro, Mi 4A Pro, dan Mi 4C Pro yang ketiganya akan berjalan di OS Android TV 8.0 Oreo

3
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

Bejagadget.com – Selain di gadget, Xiaomi juga telah mengembangkan bisnisnya ke sektor lain, salah satunya adalah Smart TV. Namun, kebanyakan Smart TV yang dimiliki oleh perusahaan itu berjalan di versi khusus Android, bukan Android TV sepenuhnya.

Tapi sepertinya dalam waktu dekat kita akan melihat Android TV buatan Xiaomi di pasaran. Karena sebuah laporan baru muncul yang mengatakan jika Xiaomi sedang bekerja pada tiga TV yang menjalankan Android TV asli, bukan versi yang disesuaikan dari Android.

Informasi ini berasal dari pemilik akun Twitter @androidtv_rumor yang mana telah mengungkapkan bahwa ketiga TV tersebut akan diberi nama Mi 4 Pro, Mi 4A Pro, dan Mi 4C Pro. Lebih lanjut, ia juga menambahkan dalam tweet-nya bahwa ketiga TV Xiaomi itu akan berjalan di OS Android TV 8.0 Oreo.

First time @Xiaomi made certified Android TV televisions with #AndroidTV 8.1 and new #Amlogic SoC for TVs:

– Mi 4 PRO (4K, 2GB RAM, Amlogic T960X)
– Mi 4A PRO (FHD, 2GB RAM, Amlogic T950X)
– Mi 4C PRO (720p, 1GB RAM, Amlogic T950X) pic.twitter.com/0kawFvJCRk

— Android TV Rumors (@androidtv_rumor) 16 September 2018

TV Mi 4 Pro kabarnya akan tiba dengan layar 4K bersama 2GB RAM, untuk Mi 4A Pro akan memiliki layar Full HD dengan RAM yang sama seperti Mi 4 Pro. Sementara model Mi 4C Pro akan memiliki layar HD bersama 1GB RAM.

Yang menarik dari ketiga TV Xiaomi ini adalah prosesor yang dimilikinya yaitu Amlogic T950X dan Amlogic T960X. Ini adalah prosesor yang belum pernah kami dengar sebelumnya di produk manapun.

Baca Juga:
  • OPPO Memulai Perjalanan di Smart TV Dengan Merilis OPPO TV S1 dan OPPO TV R1
  • Penggoda Smart TV Pertama OPPO Mengungkap Desain Dengan Bezel Tipis dan Kamera Pop-up
  • Realme Melucurkan Smart TV SLED 4K yang Pertama Di Dunia

Sayangnya kami tidak memiliki informasi lain mengenai spesifikasi yang bakal ketiga TV Xiaomi bawa. Tapi meski begitu, mengingat ini adalah perangkat bersertifikasi Android TV, jadi kemungkinan jika Mi 4 Pro, Mi 4A Pro, dan Mi 4C Pro akan memiliki akses ke aplikasi yang dioptimalkan oleh Android TV dari Google PlayStore.

Untuk peluncurannya sendiri, masih tidak jelas dimana Xiaomi bakal memasarkan ketiga perangkat barunya ini. Awal bulan ini perusahaan asal China itu telah meluncurkan Smart TV pertamanya di Indonesia yang disebut Mi TV 4A. Kami berharap jika Xiaomi bakal membawa ketiga Smart TV barunya ini ke Tanah Air.

3
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: Elektronik konsumensmart TVxiaomi
Sebelumnya

Facebook Tawarkan $ 500 Bagi Siapa Saja Yang Menemukan Kerentanan di Aplikasi Pihak Ketiga

Selanjutnya

Razer Phone 2 Terlihat di Google Play Console Dengan Snapdragon 835 dan 8GB RAM

Faisal

Faisal

Pecandu teknologi yang terobsesi dengan smartphone dan Perangkat gadget lainnya. Menikmati musik dan membaca buku adalah kegiatan saya di waktu luang

Baca Juga

Penggoda Redmi Note 10 Series

Penggoda Redmi Note 10 Series Mengungkap Fitur Utama yang Akan Dimilikinya

18 Februari 2021
Redmi Note 9T 5G

Redmi Note 10 Series Siap Debut Pada 4 Maret

17 Februari 2021
Kamera POCO X3 NFC

Xiaomi Mungkin Akan Meluncurkan POCO X3 Pro Dalam Waktu Dekat

15 Februari 2021
Xiaomi Mi 11 Ultra dalam hands on video

Xiaomi Mi 11 Ultra Muncul Dalam Bidikan Langsung Mengungkap Keberadaannya

13 Februari 2021
Redmi K40 dan Redmi K40 Pro disertifikasi TENAA

Redmi K40 dan Redmi K40 Pro Mampir di TENAA Menjelang Rilisnya

11 Februari 2021
Varian Baru Xiaomi Mi 10 Tampil di TENAA

Varian Baru Xiaomi Mi 10 Tampil di TENAA yang Mengungkap Keseluruhan Desainnya

11 Februari 2021
Selanjutnya
Razer Phone 2

Razer Phone 2 Terlihat di Google Play Console Dengan Snapdragon 835 dan 8GB RAM

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

Samsung Galaxy M02

Samsung Galaxy M02 Resmi Dengan Desain Infinity-V dan Membanggakan Baterai besar

2 Februari 2021
OPPO Reno5 Pro 5G global

OPPO Mungkin Akan Menghadirkan Reno5 5G Versi Snapdragon 750G

8 Februari 2021
ponsel iQOO Neo3

iQOO Neo 5 Bertenaga Snapdragon 870 Dilaporkan Tiba Bulan Maret

8 Februari 2021
Render Samsung Galaxy A72 4G

Render Samsung Galaxy A72 4G Keluar Bersama Spesifikasinya yang Memberi Banyak Informasi

15 Februari 2021
peluncuran ASUS ROG Phone 5

Nama ASUS ROG Phone 5 Dikonfirmasi, Akan Meluncur Pada 10 Maret

19 Februari 2021
Realme Narzo 30 Pro 5g

Realme Narzo 30 Pro Resmi Diluncurkan Bersama Narzo 30A

25 Februari 2021

Terbaru

Redmi K40 Pro Plus

Redmi K40 Pro+ Diluncurkan Dengan Kamera 108MP yang Diikuti Oleh Redmi K40 Pro dan Redmi K40

18 jam yang lalu
oppo reno5 K 5G

OPPO Meluncurkan Reno5 K Dengan Snapdragon 750G dan 64MP Quad-camera

21 jam yang lalu
bocoran Redmi Note 10

Retail Box Redmi Note 10 Muncul Bersama Hands on Video Menjelang Debutnya

23 jam yang lalu
Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan

Samsung Galaxy M62 Siap Diluncurkan Dengan Baterai 7.000 mAh

1 hari yang lalu
Nubia Red Magic 6 dengan dukungan refresh rate tinggi

Nubia Red Magic 6 Akan Datang Dengan Dukungan Refresh Rate 165Hz

1 hari yang lalu
Realme Narzo 30 Pro 5g

Realme Narzo 30 Pro Resmi Diluncurkan Bersama Narzo 30A

2 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 BEJAGADGET MEDIA

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 BEJAGADGET MEDIA