OPPO Reno A diluncurkan sebagai smartphone kelas menengah yang menampilkan layar AMOLED 6,4 inci bergaya tetesan air dengan sensor sidik jari di-layar dan ditenagai oleh chipset Snapdragon 710
Bejagadget.com – OPPO yang sedang bersiap untuk merilis smartphone andalan barunya bernama OPPO Reno Ace kini resmi meluncurkan smartphone kelas menengah yang datang dengan nama OPPO Reno A.
Smartphone OPPO Reno A diluncurkan untuk pasar Jepang dan dijadwalkan untuk dijual di negara tersebut mulai 18 Oktober mendatang dengan membawa label harga 35.800 Yen atau sekitar Rp 4,7 juta.
OPPO Reno A: Spesifkasi dan Fitur
Sejauh menyangkut spesifikasi, Reno A diluncurkan dengan menampilkan layar AMOLED 6,4 inci berlapis Gorilla Glass 5 yang menawarkan resolusi 2340 x 1080 piksel dan memiliki rasio layar-ke-tubuh 91%.
Ada lekukan dibagian atas layar yang merupakan tempat kamera AI 25MP untuk mengambil foto selfie atau panggilan video dengan beberapa fitur pendukung seperti beauty mode dan portrait mode.
Sementara dibagian belakang, sudah disematkan kamera ganda bersama LED flash terdiri dari kamera utama 16MP dan 2MP depth sensor yang juga hadir dengan dukungan 22 scene recognitions dan 416 automatic scene.
Untuk dapur pacu, smartphone baru dari OPPO yang satu ini ditenagai oleh chipset kelas menengah Snapdragon 710 dengan 6GB RAM dan pilihan penyimpanan internal 64GB atau 128GB yang juga masih bisa diupgrade.
Melengkapi spesifikasi, OPPO Reno A dilengkapi dengan sensor sidik jari di-layar, dukungan NFC, Bluetooth 5.0, WiFi dual-band, dan peringkat IP67 yang membuatnya tahan air dan tahan debu.
Tidak lupa, OPPO juga telah menghadirkan Game Boost 2.0 untuk memberikan bermain game yang menyenangkan. Sementara untuk membuatnya bisa digunakan sepanjang hari, smartphone yang berjalan di ColorOS 6.0 berbasis Android 9 Pie itu dihidupkan oleh baterai 3.600 mAh.